PT. PrimaTex Geokarya Abadi
SHARE :

Geotextile Non Woven



Geotextile Non Woven

Kenali apa itu geotextile non woven, dan fungsinya. Agar kelak Anda mudah menyesuaikan produk yang tepat, sesuai dengan proyek yang sedang ditangani.

Mengenal Geotextile non Woven, Fungsi dan Tips Menggunakannya

Produk ini sendiri adalah salah satu jenis material geotextile. Disebut dengan istilah “non-woven”, lantaran material yang satu ini, tidak dibuat dengan metode anyam atau tenun, melainkan dijadikan satu atau menggunakan proses bonding / interlocking. Untuk lebih jelasnya, ulasan kali ini akan membahas tentang apa itu geotextile non woven, fungsi dan juga bagaimana cara menggunakannya.

Mengenal geotextile non woven

Pada dasarnya jenis geotextile yang ada saat ini ada 2 macam, yaitu geotextile non woven dan geotextile woven. Jika pada geotextile woven teknik pengerjaannya dengan cara ditenun, maka tidak dengan geotextile non woven.

Dimana pada produk yang satu ini, proses pembuatannya lebih menggunakan teknik bonding atau interlocking. Dimana pada proses bonding sendiri, proses penyatuan benang atau juga lapisan film, akan menggunakan bantuan mesin, zat kimia atau juga suhu panas. Sementara pada proses interlocking akan menggunakan teknik needle punch atau model sulam.

Geotextile Non Woven (Mengenal geotextile non woven)

Dari sisi penampilan, bahan yang satu ini lebih mirip seperti sebuah kain.baik dari sisi tekstur, atau juga dari sisi penampilannya. Selain itu, bahan yang satu ini biasanya akan dikelompokan berdasarkan berat produk tersebut.

Karena menawarkan permeabilitas yang cukup tinggi, membuat bahan yang satu ini biasanya digunakan pada proyek, yang melibatkan likuida, contohnya saja, pembuatan saluran drainase, dan yang lainnya. Atau bisa juga diterapkan pada proyek yang membutuhkan fungsi filtrasi, seperti pengamanan pantai, serta bantaran sungai. Atau dengan kata lain, produk yang satu ini, pas jika digunakan pada proyek dengan zat zat yang dapat menembus pori pori dengan diameter yang micro, misalnya saja cairan / likuida dan juga gas.

Fungsi geotextile non woven

Adapun fungsi utama dari produk yang satu ini, tidak lain untuk filtrasi, separasi dan juga proses drainase. Hal tersebut dilakukan lantaran permukaan produk tersebut, cenderung lebih rapat, dengan pori pori yang berukuran kecil. Hingga membuat air atau juga gas dapat menembus lapisan tersebut, namun juga mampu menyaring partikel agregat yang sifatnya halus.

Jadi ketika Anda membutuhkan bahan untuk filtrasi, separasi atau juga drainase, maka gunakan geotekstil non woven, dan segera kunjungi penyedia jual geotextile non woven. Berikut adalah penjelasan tentang fungsi produk tersebut.

1. Drainase

Fungsi pertama dari produk bahan ini, adalah drainase, yang membuat berbagai macam likuida atau juga gas, jadi tersangkut. Ini akan jadi fungsi utama, dan langsung digunakan, tanpa harus mencampurnya dengan zat tambahan lainnya. Namun untuk memperoleh hasil yang maksimal, Anda dapat mengkombinasikannya dengan bahan lainnya.

Dengan adanya kemampuan untuk melakukan proses drainase ini pula, yang membuat saluran pembuangan jadi lebih maksimal. Secara tidak langsung ini pla yang membuat  harga geotex non woven lebih murah ketimbang geotextile woven.

Drainase

2. Filtrasi

Adapun fungsi lain dari geotextile murah tidak lain adalah filtrasi. Maksudnya bahan yang satu ini akan menahan berbagai partikel agregat yang lebih halus. Fitur yang satu ini, akan mencegah partikel halus, yang biasanya berasal dari pencucian atau juga gerusan air. Keduanya akan terpisah dengan baik, tanpa harus merusak struktur asli dari produk geotextile tersebut.  

Filtrasi

3. Separasi

Fungsi separasi adalah fungsi geotekstil non woven terakhir yang dibahas. Tujuannya tidak lain untuk memisahkan dua lapisan tanah yang berbeda karakteristiknya. Dengan adanya fungsi yang satu ini, membuat lapisan tanah yang teksturnya halus, tidak akan mudah masuk ke dalam lapisan granular yang permeable.

Atau dengan kata lain, lapisan halus tidak akan mudah hanyut terbawa air. Hasilnya posisi tanah akan tetap dalam kondisi baik, dan tidak akan bercampur dengan lapisan lain, yang ukuranya berbeda.

Termasuk fungsi penting, untuk memastikan struktur konstruksi berumur panjang. Adapun salah satu contoh dari penggunaan fungsi yang satu ini adalah, pondasi jalan raya, atau juga dasar lintasan kereta api.  

Geotextile Non Woven (Mengenal geotextile non woven)

Tips menggunakan geotextile non woven

Untuk menggunakan geotextile jenis ini, selain memperhatikan daftar harga geotextile non woven yang biasanya ditawarkan oleh pihak penjual, Anda juga perlu memperhatikan beberapa hal berikut ini. Tentunya ini akan jadi informasi penting, untuk memperoleh produk geotekstil non woven yang sesuai kebutuhan. Adapun tips membeli geotextile yang dimaksud, antara lain :

  • Gramasi

Gramasi adalah hal pertama yang perlu Anda perhatikan. Idealnya, gramasi pada geotextile non woven sekitar 150 gram hingga 700 gram per meter persegi. Semakin berat gramasi dari selembar material, maka akan semakin tebal pula ukuran material tersebut. Yang secara tidak langsung hal tersebut akan mempengaruhi harga geotekstil tersebut.

  • Kuat tensil

Berikutnya cek kekuatan dari tensil yang ada. Dalam hal ini ada standar angka yang akan  digunakan. Standar yang digunakan sendiri, harus sesuai dengan standar pengujian ASTM (American Standard Testing and Material). Adapun idealnya adalah 13,9 kN per meter dan juga 3 kN per meter.  Yang penting diperhatikan, dibanding Anda membeli secara per meter persegi, biasanya harga geotextile per roll, akan dibanderol lebih murah.

  • Elongasi

Selain adanya standar kuat tensil, ada juga standar Elongasi pada geotex. Dimana standar tersebut juga disesuaikan dengan standar pengujian ASTM. Beberapa poin yang biasanya diujikan pada ASTM tersebut antara lain kekuatan produk, kuat tusuk produk kuat jebol, dan bhkan kuat sobek.  

  • Kuat ketika ditusuk dan dijebol

Sebuah produk geotekstil non woven yang berkualitas, pastinya kuat ditusuk dan juga kuat jebol. Secara tidak langsung ini akan jadi produk geotextile untuk curing beton yang tepat. Mengingat bahan beton tersebut, berat dan pastinya membutuhkan material yang juga kuat untuk menahan beban beton yang dimaksud.

Seperti yang dijelaskan pada poin sebelumnya akan ada standar pengujian untuk membuktikan bahwa produk geotextile non woven tersebut memang kuat ketika ditusuk dan pastinya tidak mudah jebol.

  • Kuat sobek

Selain memperhatikan tentang harga geotekstil non woven, Anda juga perlu memastikan bahwa produk tersebut juga tidak mudah sobek. Masih ada hubungannya dengan standar pengujian pada poin sebelumnya. Dimana material yang tidak mudah sobek, berarti kualitas produk geotextile non woven yang ditawarkan berkualitas.

Dengan adanya spesifikasi yang disebutkan di atas, sedikit banyak Anda dapat menentukan standar kelas material dari geotextile non woven itu sendiri. Dalam hal ini terdapat 3 kelas yang ditetapkan oleh Departemen Pekerjaan Umum, yaitu geotextile non woven kelas 1, kelas 2 dan juga kelas 3.

Sebenarnya tidak ada kriteria khusus, untuk membedakan geotextile non woven kelas 1, 2 dan 3. Namun menariknya banyak penjual mengerti benar perbedan antara geotextile non woven kelas 1, 2 dan 3 tersebut.

penutup

Jadi Anda yang tertarik untuk membeli geotextile non woven, yang tepat dan sesuai proyek yang sedang dikerjakan, ada baiknya jika membicarakan lebih lanjut dengan pihak penjual.

PrimaTex Solve Your Problems

Tersedia produk yang lengkap dengan harga kompetitif untuk seluruh Indonesia

Team kami siap membantu dan memberikan pelayanan yang terbaik untuk Anda. Hubungi kami sekarang juga untuk dapatkan harga Khusus :

PT. PRIMATEX GEOKARYA ABADI

KIRANA TWO OFFICE TOWER

Jl. Boulevard Timur No. 88, Kelapa Gading, Jakarta Utara 14250

Call / Wa    : 0812 8384 4959 

Email         : sales@primatex.co.id